Perawat Homecare

5 Manfaat Suntik Vitamin C

Mengapa seseorang membutuhkan suntik vitamin C? Vitamin ini bermanfaat dalam membantu pencegahan kerusakan sel, proses penyembuhan luka, dan pembentukan kolagen. Peranan vitamin C baik untuk menjaga kekebalan tubuh manusia.

Sehingga, Anda akan terhindar dari gangguan kesehatan yang muncul. Banyak cara dapat Anda lakukan untuk memenuhi asupan vitaminnya, diantaranya mengonsumsi suplemen, makan tertentu, lewat proses injeksi atau penyuntikan.

Suntik vitamin C sebagai salah satu alternatif seseorang memenuhi kebutuhan vitamin tersebut. Selain dari sisi kesehatan di area dalam, namun juga sehat dari sisi luar yaitu merawat kesehatan kulit seseorang.

Konsultasi Sebelum Lakukan Suntik Vitamin C

Suntik vitamin C merupakan proses pemberian vitamin melalui infus intravena dengan jumlah kadar yang lebih tinggi. Karena pemberian jumlahnya ini, membuat Anda harus melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan tenaga medis.

Pastikan Anda melakukan konsultasi sebelum memulainya, tanyakan kepada Perawat HomeCare yang bisa membantu Anda menyesuaikan kadar kebutuhan vitaminnya. Cukup menunggu di rumah, layanan home service akan dilakukan oleh perawatnya.

Tidak perlu ke rumah sakit, klinik, puskesmas, ataupun penyedia layanan kesehatan lainnya. Suntik vitamin C bisa dilakukan di mana saja, tanpa terikat tempat dengan penyedia layanan home care.

Anda dapat menghubungi Perawat HomeCare. Penuhi kebutuhan vitamin Anda untuk terhindar dan mencegah terhadap berbagai kemungkinan kemunculan penyakit pada tubuh.

Tujuan Serta Prosedur Injeksi Vitamin C Pada Tubuh

Pada dasarnya sangat mudah untuk menemukan sumber vitamin C di berbagai jenis makanan maupun minuman. Contohnya jus jeruk, stroberi, paprika hijau, dan jenis buah-buahan atau sayuran sehat lainnya.

Selain itu, Anda juga bisa memperolehnya dari suplemen berbagai bentuk berupa tablet kunyah khusus vitamin C sampai kapsul. Tetapi, seluruh komponen tersebut tidak dapat ditingkatkan secara cepat oleh tubuh.

Oleh karenanya, Anda membutuhkan suntik vitamin C untuk meningkatkannya dengan cepat. Kadang kala proses injeksi ini juga dibutuhkan saat seseorang tidak bisa mengonsumsi suplemen oral.

Biasanya, dikarenakan kemampuan tubuhnya dalam melakukan penyerapan tergolong kurang baik, sehingga mengharuskan lewat cara disuntik. Tujuan penyuntikan vitamin tersebut untuk menjaga kesehatan atau meningkatkan sistem kekebalan imun pada tubuh.

Apalagi jika tubuh mengalami potensi kekurangan vitamin C, maka bisa terpenuhi melalui proses injeksi. Pengobatan melalui cara injeksi juga mampu mengobat luka serius akibat luka bakar maupun pengalaman trauma.

Adapun, tiga cara prosedur suntik vitamin C bagi tubuh, diantaranya intravena, intramuskular, dan subkutan. Intravena merupakan penyuntikan di bagian pembuluh darah vena, prosesnya harus diencerkan menggunakan cairan infus.

Hal tersebut bertujuan supaya mengurangi timbulnya efek samping secara langsung karena penyuntikan lewat vena. Sementara, intramuskular ialah penyuntikan ke dalam otot dan subkutan yaitu proses penyuntikan di area bawah kulit.

Manfaatnya Bagi Penerima Setelah Mendapatkan Suntikan

Suntik vitamin C memiliki manfaat untuk tubuh manusia sesudah seseorang menerimanya. Apa saja manfaat yang dihadirkan? Simak penjelasan di bawah ini untuk tahu seputar manfaatnya dalam tubuh manusia.

  1. Obati defisiensi

Ketidakmampuan tubuh seseorang dalam menyerap vitaminnya secara maksimal, meski bersumber dari makanan ataupun sayuran. Sehingga, membuat tenaga medis menganjurkan penyuntikan apabila mengalami kekurangan vitamin C.

Karena jika terjadi defisiensi, akan memicu terjadinya berbagai gejala. Seperti radang gusi, perkembangan tulang dan gigi menjadi terhambat, hingga gusi mengalami pendarahan, dosis mengatasi kekurangannya sekitar 300 mg-1 gram sehari.

  1. Kontrol tekanan darah

Peningkatan asupan melalui cara infus ini berhubungan dengan keadaan tekanan darah yang lebih rendah dan stabil. Pastikan tubuh terpenuhi nutrisi akan berbagai jenis makanan dengan kandungan vitamin C.

  1. Bantu penyerapan zat besi

Saat seseorang mampu menjalankan penyerapan zat besi dengan baik, tubuhnya dapat memproduksi sel darah merah secara baik pula. Potensi mengalami kekurangan darah bisa dihindari, karena nutrisinya membantu penyerapan zat besi.

  1. Membentuk kolagen

Setelah Anda melakukan suntik vitamin C, proses pembentukan kolagen pada tubuh akan terjadi. Kandungan asam karbonat di dalamnya dibutuhkan untuk perbaikan jaringan dan pembentukan kolagen yang menguatkan struktur tubuh.

Berhubungan dengan kolagen, apabila Anda kurang mengonsumsi vitaminnya, maka bisa mempengaruhi struktur kolagen. Hal tersebut dapat membuat terjadinya kelainan pembuluh darah serta tulang, asam hialuronat juga mempengaruhi produksi kolagen.

  1. Perawatan kulit

Pemakaian yang tepat bisa menghambat produksi melanin. Melanin merupakan zat asam amino tirosin, dimana proses produksinya melalui sel melanosoit. Melanin berperan menentukan warna kulit, rambut, mata, hingga pelindungan sinar UV.

Sehingga, mengurangi kulit kusam dan menghaluskan permukaannya. Bahkan, vitaminnya memiliki kemampuan mencerahkan kulit secara alami, jadi akan tampak lebih bercahaya, berbeda jika Anda kurang mengonsumsinya, berikut dipaparkan beberapa jenis melanin.

• Pheomelanin

Sebagian besar melaninnya terdapat pada area kulit, seperti puting dan bibir. Tetapi, kadang juga terletak di rambut yang berwarna kemerahan, bisa terjadi jika seseornag mempunyai jumlah eumelanin dan pheomelaninnya sama.

• Eumelanin

Merupakan zat melanin berwarna coklat dan hitam, biasanya jenis ini ada pada warna gelap mata, rambut, serta kulit. Apabila eumelanin banyak jumlahnya, warna kulitnya akan lebih gelap.

Berbeda halnya, jika jumlah eumelanin cenderung lebih sedikit, maka warna kulit terang dan rambut keemasan. Kekurangan eumalnin pada tubuh mempengaruhi warna mata semakin terlihat terang seperti kebiruan.

• Neuromelanin

Jika pheomelanin dan eumelanin berpengaruh terhadap pewarnaan kulit, rambut, dan mata. Neuromelanin berbeda, perannya bertanggung jawab atas warna-warna jaringan saraf serta sel di otak manusia.

Kapan Anda Butuh Suntikan Tambahan Nutrisi?

Kapan seseorang membutuhkan suntik vitamin C? Anda bisa melakukannya dalam memaksimalkan sistem imun pada tubuh. Bahkan, mengatasi berbagai jenis keluhan kesehatan yang dirasakan, Anda bisa mengenali tanda-tanda kondisinya.

Diantaranya kelelahan kronis, gangguan di gigi, gusi mudah berdarah dan bengkak, luka tidak lekas membaik, nyeri sendi, adanya bintik-bintik pada kulit. Selain dari pengenalan tanda-tanda ini, Anda juga bisa berkonsultasi.

Konsultasikan permasalahan Anda dengan tenaga medis dari Perawat HomeCare ataupun dokter. Sesuaikan dari kondisi kesehatannya, karena itu akan menentukan jumlah dosis yang diperlukan untuk tubuh.

Dengan metode suntikan ini, dosis yang diterima jauh lebih besar dalam satu waktu. Misalnya, saat Anda mengonsumsi suplemen tablet kunyah, dosis kandungannya senilai 500 mg.

Dosis Injeksi Vitamin C yang Sesuai Untuk Tubuh

Sementara, dosis suntikan mulai dari 200 mg sampai 1 gram, bisa mencapai 25 gr jika diperlukan. Perhatikan pertimbangan dari tenaga medis sebelum memutuskan untuk mulai melakukan suntikannya.

Pada dasarnya, kebutuhan harian vitamin manusia hanya berkisar antara 75-90 mg. Namun, ketika kondisi tubuh kurang vitamin atau sedang sakit, memerlukan asupan lebih banyak, tetapi tetap memperhatikan jumlah dosisnya.

Melakukan injeksi vitamin C ini juga tidak boleh sembarangan, apalagi jika memiliki riwayat penyakit ginjal, penyakit seseorang pengaruhi dosisnya. Bahkan, memicu seseorang mengalami batu ginjal, sebaiknya hindari dosis yang tinggi.

Jadi, penting untuk mengkonsultasikannya kepada tenaga medis sebelum memutuskan proses injeksi. Perawat HomeCare bisa membantu Anda segera hubungi kami melalui +62 895-03800-997. Suntik vitamin C sesuai anjuran medis, setelahnya baru Anda bisa memperoleh manfaatnya bagi tubuh.

Apakah Anda Ingin Meningkatkan Bisnis Anda?